Nazriel Irham alias Ariel mulai sering murung selama berada di tahanan
Markas Kepolisian RI. Menurut pengacaranya OC Kaligis, Ariel lebih
sering diam setiap kali diajak bicara.
"Dia memang banyakan diam pas saya tanya," kata Kaligis di pelataran gedung Badan Reserse dan Kriminal Kepolisian RI, Jakarta Selatan, Jumat, (6/8). Meski banyak diam, menurut Kaligis, antara dirinya dengan Ariel tetap terus komunikasi.
Kaligis mengatakan Ariel masih terus menjalani pemeriksaan. Tempo hari Kejaksaan mengembalikan lagi berkas Ariel ke pihak kepolisian. Setelah berkas Ariel selesai, berkas akan segera dilimpahkan ke Kejaksaan. "Tapi apa ada peluang SP3, jangan tanyakan ke saya. Itu wewenang polisi," beber Kaligis.
Ditanya bagaimana respons Ariel saat sejumlah artis menggalang dukungan buat membebaskan dirinya pada Selasa (3/8) malam, Kaligis mengatakan tidak tahu. Namun, Kaligis menegaskan sesama musisi berhak menyatakan pendapat seperti itu. "Wartawan saja boleh, masa musisi tidak. Banyak cara menyampaikan simpati ke Ariel," ujar Kaligis.
Ariel ditahan polisi begitu ditetapkan sebagai tersangka pada Juni lalu. Hingga kini Ariel masih terus diperiksa polisi terkait kasus video mesum yang melibatkan Cut Tari dan Luna Maya. Dua artis tersebut sudah ditetapkan sebagai tersangka, namun hanya dikenai wajib lapor.
"Dia memang banyakan diam pas saya tanya," kata Kaligis di pelataran gedung Badan Reserse dan Kriminal Kepolisian RI, Jakarta Selatan, Jumat, (6/8). Meski banyak diam, menurut Kaligis, antara dirinya dengan Ariel tetap terus komunikasi.
Kaligis mengatakan Ariel masih terus menjalani pemeriksaan. Tempo hari Kejaksaan mengembalikan lagi berkas Ariel ke pihak kepolisian. Setelah berkas Ariel selesai, berkas akan segera dilimpahkan ke Kejaksaan. "Tapi apa ada peluang SP3, jangan tanyakan ke saya. Itu wewenang polisi," beber Kaligis.
Ditanya bagaimana respons Ariel saat sejumlah artis menggalang dukungan buat membebaskan dirinya pada Selasa (3/8) malam, Kaligis mengatakan tidak tahu. Namun, Kaligis menegaskan sesama musisi berhak menyatakan pendapat seperti itu. "Wartawan saja boleh, masa musisi tidak. Banyak cara menyampaikan simpati ke Ariel," ujar Kaligis.
Ariel ditahan polisi begitu ditetapkan sebagai tersangka pada Juni lalu. Hingga kini Ariel masih terus diperiksa polisi terkait kasus video mesum yang melibatkan Cut Tari dan Luna Maya. Dua artis tersebut sudah ditetapkan sebagai tersangka, namun hanya dikenai wajib lapor.